Polres Gresik ” Belajar Bareng Polisi
Polres Gresik – Dalam rangka mewujudkan program polisi sahabat anak dan sebagai komitmen usaha untuk peningkatan kerjasama dengan lingkungan pendidikan,Polsek Ujungpangkah dapat Kunjungan dari Kelompok Bermain dari Al Islamiyah dan KB Al Muniroh Pangkah. Kapolsek Ujungpangkah AKP Sujito SH. Polsek Ujungpangkah Polres Gresik gunakan waktu di hari kamis 30/01/20 untuk menyempatkan diri mengajar serta mendekati calon generasi penerus bangsa yang sedang berkunjung untuk belajar di polsek ujungpangkah.
kunjungan Kelompok Bermain dari Al Islamiyah dan KB Al Muniroh disambut oleh Kasium Aiptu Hariyanto dan Kapolsek Ujungpangkah Polres Gresik AKP Sujito S.H., sebagai penanggung jawab seluruh kegiatan yang dilaksanakan oleh anggota baik itu Bhabinkamtibmas ataupun fungsi yang lain di lingkup kesatuan Polsek Ujungpangkah Polres Gresik.
Beliau mengungkapkan dengan keberadaan polisi dalam hal ini personel untuk bisa hadir ditengah-tengah pelajar bertujuan untuk mendekatkan diri kepada pelajar terkait profil polisi milenial yang humanis
“Keberadaan polisi dalam hal ini Kapolsek Ujungpangkah dan Kasium Aiptu Hariyanto Polsek Ujungpangkah Dengan sabar dan telaten memperkenalkan diri dan juga rambu2 lalulintas serta pelayanan yg ada di Polsek ujungpangkah. Untuk bisa hadir ditengah-tengah pelajar bertujuan untuk mendekatkan diri kepada pelajar terkait profil polisi milenial yang humanis, sehingga dapat terbina hubungan yang erat antara polisi dan pelajar,” ungkapnya.
Di kesempatan itu pula, Kasium bisa memberikan imbauan agar pelajar dapat mematuhi peraturan lalu lintas disaat usia remaja, semangat belajar dan jadilah pelopor Tertip berlalulintas kepada teman sodara dan keluarga.
“Anggota Polsek bisa memberikan imbauan agar pelajar dapat mematuhi peraturan lalu lintas, terutama pada saat diantar sekolah oleh orangtuanya agar berkendara selalu memakai perlengkapan diantaranya menggunakan helm ber SNI dan inggatkan sodaranya atau ortunya agar taat berlalulintas. Selain itu juga memberikan dorongan agar terus semangat dalam belajar supaya bisa mengapai cita-cita dimasa depan. Sekaligus menggingatkan agar tidak main Handphone (HP) disaat belajar.
Dengan program polisi sahabat pelajar atau sahabat anak
ini tentunya harapan kami adalah bisa meningkatkan prestasi dalam belajar, sehingga dapat menjadi generasi penerus bangsa yang bisa di adandalkan di masa depan, tandasnya.(yons)