Polres Gresik Berteman||”Blusukan” Di SMK Islamic Qon, Ini Yang Dilakukan Waka Polsek Manyar
Jogo Manyar. Waka Polsek Manyar Ipda M Yasin memimpin apel pagi di SMK Islamic Qon. Senin (7/10/2019) pagi.
Pada kesempatan apel rutin tersebut selain Ipda M Yasin juga dihadiri oleh Kepala Sekolah SMK Islamic Qon Ubaidillah, ST, Kanit Binmas Aiptu Moh F Rozi, segenap staf dan pengajar serta para anak didik SMK Islamic Qon.
Dalam amanat apel pagi, Ipda M Yasin mengatakan, “Selalu rajin belajar dan disiplin guna keberhasilan dan kesuksesan meraih cita-cita. Tertib dirumah , sekolah serta tertib berlalu lintas, bijak bermedia sosial, tidak sebar berita yang belum pasti kebenaranya/ hoax ( saring sebelum sharing ). Senantiasa patuh terhadap orang tua, guru serta patuh akan peraturan perundang undangan yang berlaku.
Dihubungi awak media seusai apel pagi, Ipda M Yasin menerangkan, “bahwa kegiatan ini sebagai salah satu bentuk peningkatan hubungan baik antara pihak sekolah dengan siswa-siswi dan Kepolisian dalam hal ini Polsek Manyar. Kegiatan pembinaan ini akan menjadi agenda rutin SMK Islamic Qon.” terangnya.
Sementara itu Kepala Sekolah SMK Islamic Qon Ubaidillah, ST mengapresiasi kegiatan pembinaan dari Polsek Manyar ini. Semoga kedepan kegiatan seperti ini menjadi agenda rutin sebagai wujud kepedulian dan pembinaan kami kepada anak didik kami.
(Humas Polsek Manyar)