Polres Gresik ” Polsek Ujungpangkah Peringati Nuzulul Quran Bersama Anggota

Polres Gresik – Di tengah pandemi Covid-19, peringatan Nuzulul Quran dilakukan dengan cara yang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya dimana pada tahun tahun yang lalu peringatan Nuzulul Qur’an diperingati dengan mengelar Tabliq Akbar dan juga kegiatan kegiatan yang dipusatkan di Masjid dan Mushola tetapi untuk tahun ini peringatan Nuzulul Qur’an dilaksanakan dirumah masing masing mengingat masih adanya Pandemi Coronavirus atau Covid 19

Kegiatan peringatan Nuzulul Qur’an yang bertepatan dengan malam 17 Ramadan tersebut seperti yang dilaksanakan oleh personil Polsek Ujungpangkah Polres Polres Gresik dimana dalam memperingati Nuzulul Qur’an dilaksanakan dengan membaca Asmaul Husna, Dzikir dan Pembacaan Surat Yasin bertempat di Mapolsek Ujungpangkah bagi yang melaksanakan tugas jaga serta di rumah dari masing masing anggota Polsek Ujungpangkah. Sabtu (09/05)

Kapolsek Ujungpangkah AKP Sujito SH saat dikonfirmasi menyampaikan bahwa dalam memperingati malam Nuzulul Qur’an seluruh personil dari Polsek Ujungpangkah yang beragama Islam melaksanakan sholat terawih dirumah masing masing untuk yg dinas jaga agar menyempatkan Ikut Dzikir dan Doa bersama,Untuk yg dirumah beserta keluarga serta membaca Asmaul Husna dan Surat Yasin sedangkan untuk petugas jaga melaksanakan di Mapolsek dengan tetap memperhatikan protokoler kesehatan, dalam doa kami bersama sama memohon perlindungan dan keselamatan Bangsa dan Negara kepada Allah SWT

“Kita sebagai umat yang beragama dalam menghadapi musibah pandemi Covid-19 diwajibkan untuk melakukan ikhtiar kemanusiaan seraya memanjatkan doa dan taubat kepada Allah SWT,” ujarnya

Masih menurut Kapolsek Ujungpangkah Polres Gresik bahwasannya Ikhtiar menjaga jarak fisik atau Physical distancing dan tetap di rumah saja adalah bagian dari upaya kita untuk memutus mata rantai penularan virus corona dan momentum Ramadhan ini harus dimanfaatkan sebaik-baiknya dengan melaksanakan berbagai amaliyah Ramadhan.

“Kita sambut ramadhan yang mulia ini dengan amaliah secara sempurna. Marilah kita terus Berusaha serta berdoa dan berzikir, agar wabah corona akan memutus mata rantai penyebaran Covid-19,” pungkas (Yons)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *