Kapolres Gresik Pimpin Penyekatan dan Sterilisasi Suporter Jelang Final Piala Gubernur Jatim
tribratanewspolresgresik – Kapolres Gresik AKBP Kusworo Wibowo, SH., SIK., MH., memimpin pelaksanakan kegiatan Apel Persiapan Penyekatan Batas Wilayah Final Piala Gubernur Jatim 2020 di Halaman Kantor Bupati Gresik, Kamis (20/2).
Kapolres Gresik mengatakan jika kegiatan penyekatan batas wilayah tersebut dilakukan untuk meminimalisir terjadinya gangguan Kamtibmas menjelang dilaksanakan Final Piala Gubernur Jatim 2020 antara Persebaya Surabaya vs Persija Jakarta yang berlangsung di Stadion Delta Sidoarjo, Kamis (20/2) sore.
“Kegiatan ini untuk mengantisipasi terjadinya gangguan kamtibmas sehingga wilayah Jawa Timur, khususnya Gresik selalu kondusif,” kata Kusworo.
Dijelaskan Kusworo, kegiatan penyekatan rencananya akan dilakuka di enam titik jalur yang menuju Stadion Delta Sidoarjo.
Di antaranya yaitu di Simpang Tiga Boboh, Simpang Empat Legundi, Gerbang Tol Kebomas, Gerbang Tol Manyar, Gerbang Tol Romokalisari, dan Simpang Empat Wringinanom.
“Dalam penyekatan di enam titik menuju Stadion Delta Sidoarjo kami lakukan pemeriksaan barang bawaan suporter, seperti sajam, bahan peledak, dan minuman keras,” jelas Kusworo.
Dengan adanya kegiatan ini, Kapolres Gresik berharap agar pelaksanaan Final Piala Gubernur Jatim 2020 dapat berjalan lancar, tanpa adanya suatu kendala yang dapat mengganggu kondusifitas wilayah di Jawa Timur, khususnya di Kabupaten Gresik.