GANDENG PEMUDA ANTISIPASI MARAKNYA BERITA HOAX DAN SUKSESKAN PILKADA AMAN DAMAI DAN SEJUK

GANDENG PEMUDA ANTISIPASI MARAKNYA BERITA HOAX DAN SUKSESKAN PILKADA AMAN DAMAI DAN SEJUK

Polres gresik // polsek driyorejo. Maraknya berita hoax baik di dunia nyata maupun dunia maya semakin tak terbendung. Hal ini seiring dengan kemajuan jaman yang tidak bisa kita pungkiri. Oleh karenanya diperlukan kedewasaan dalam berkomunikasi khususnya di dunia maya (Facebook, Instagram, Twitter dan lain sebagainya ) agar bisa menilai mana berita fakta dan mana berita hoax.

Bhabinkamtibmas desa Randegansari kecamatan Driyorejo kabupaten Gresik AIPDA BUDI WAHYU menggandeng tokoh pemuda untuk berperan aktif dalam harkamtibmas. Menyikapi maraknya berita hoax yang berkembang di masyarakat AIPDA BUDI menghimbau agar pemuda tidak mudah terprofokasi adanya berita hoax yang belum tentu kebenarannya sehingga dapat menimbulkan keresahan di masyarakat. Kita harus bijak menyikapi hal tersebut. Jangan menelan mentah berita yang tidak jelas sumbernya. Kita harus kroscek terlebih dahulu akan kebenaranya. Saring sebelum Share.

AIPDA BUDI juga menyampaikan terkait akan dilangsungkannya agenda politik pilkada (pemilihan kepala daerah) kabupaten gresik pada 23 september 2020 nanti, sebagai pemuda agar bisa turut berperan aktif mensukseskan pilkada tanpa berita hoax dan mempengarhui atau memaksa orang lain untuk memilih salah satu kandidat tertentu. Mari kita sukseskan pelaksanaan pemilihan kepala daerah kabupaten gresik dengan aman damai dan sejuk.

(humassekdriyo/29/2/20)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *