Disiplin Prokes Guna Tekan Penularan Covid19 Kapolsek Ujungpangkah Bagi masker Gratis

Disiplin Prokes Guna Tekan Penularan Covid19 Kapolsek Ujungpangkah Bagi masker Gratis

1615571836105528-0.png

Ujungpangkah – Kapolsek Ujungpangkah bersama Anggota bagi-bagi masker kepada Jamaah Sholat Jumat, guna cegah penularan Covid19, Masjid Jami’ Ainul Yaqin Ds. Pangkahwetan Kec. Ujungpangkah Gresik.Jumat (12.03.2021)

Bersama 2 Anggota Kapolsek Ujungpangkah Pimpim pembagian masker kepada warga yang mau menjalankan sholat  jumat.Selain membagi masker juga  melaksanakan Pam di area sekitar  Masjid Jami’ Ainul Yaqin Ds. Pangkahwetan Kec. Ujungpangkah Gresik,Guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat yang beraga muslim yang sedang melaksanakan ibadah sholat Jum.at di masjid.

1615571832758873-1.png

 

 

Kapolres Gresik AKBP Arief Fitrianto melalui Kapolsek
Ujungpangkah AKP Sujito SH
mengatakan,Selain Memberi masker  untuk cegah dan tekan penularan Virus covid19 kehadiran anggota  juga memberi rasa nyaman.Dan  Pengamanan yang dilakukan oleh Polsek Ujungpangkah Polres Gresik tersebut sebagai bentuk upaya untuk menjaga keamanan,ketertiban,kelancaran dan memberikan rasa aman terhadap warga yang sedang melaksanakan ibadah sholat jum.at.

1615571829007569-2.png

 

 

Dengan adanya anggota polri di tengah-tengah masyarakat diharapkan warga tidak akan merasa khawatir terhadap barang bawaanya terutama kendaraan yang sedang diparkir, dan selalu disiplin prokes sehingga masyarakat dapat beribadah dengan khusyuk pada saat melaksanakan ibadah sholat jumat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *